
![]() |
Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Agustus Goo bersama jajarannya usai membagikan DPA (#Foto-Humas Dogiyai) |
[Tabloid Daerah], Nabire -- Pelaksanaan Tugas (Plt.) Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Agustus Goo, S.Hut., M.IP., di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Dogiyai secara terbuka membagikan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) kepada bawaannya, sekertaris dinas, dan dua kepala bidang, di Kantor Dinas Lingkungan, Dogiyai, Papua Tengah, Kamis (3/7/2025), pagi sekitar Pukul 10.00 Waktu Papua (WP).
Kepada media ini, Kepala Dinas Agustus menyatakan Pembagian DPA itu dibagikan agar pegawai di Dinas Lingkungan Hidup memunyai rasa memiliki dan rajin di kantor.
"DPA itu bukan barang milik kepala dinas. Sehingga, harus terbuka terhadap sekertaris, kepala bidang, Sub bidang, dan Staf serta honorer. Supaya, pegawai di dinas ini punya rasa tanggungjawab dan rajin ke kantor," ujar Agustus.
Augustus juga mengatakan, DPA yang dibagikan ini di dua Kepala Bidang, dan Sekertaris. Menurut dia, dari kepala bidang dapat berbagi lagi ke kepala-kepala seksi, staf, juga tenaga kontrak bisa bekerja sama-sama.
"DPA saya bagikan itu ke Sekertaris Lingkungan Hidup, Bapak Ernes Tebai, S.Sos., Kepala Bidang Kebersihan, Ibu Beatriks Tekege, A. Ma.Pd., Kepala Bidang Tata Lingkungan Hidup, Tekla Adii, Amd.Keu. Untuk dua kepala bidang ini bisa kerja sama-sama dengan staf dan honorer," kata Agustus Goo.
Tutup Agustus, berharap agar ini merupakan langka awal yang dibuatnya sebagai kepala dinas yang baru saja mendapatkan nota tugas Plt. Pasalnya, ini secara tidak langsung akan mengajak staf atau pegawainya aktif dan rajin.
"Saya berharap agar mereka ini bisa termotivasi kerja, rasa bertanggungjawab sesuai bidangnya, keutuhan kantor terjaga, dan mereka juga merasa bahwa kantor ini milik kita bersama," harap Agustus.
Ia juga berpesan, kepada semua dinas, badan, kantor lain harus bagi DPA juga secara terbuka.(*)
Kebagibui Dogopia