
[Tabloid Daerah], Timika -- Dalam rangka pelaksanaan agenda Evaluasi Daerah Otonomi Baru (DOB) Provinsi Papua Tengah, Gubernur Meki Fritz Nawipa, S.H., menyambut kedatangan Wakil Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Zulfikar Arse Sadikin, beserta rombongan dari Direktorat Jenderal (Dirjen ) Otonomi Daerah (OTDA) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) di Bandar Udara Mozes Kilangin, Timika, Papua Tengah, Kamis (1/5/2025).
Pantauan awak media Tadah News, Gubernur didampingi seluruh unsur Forkopimda Papua Tengah, para Bupati se - Papua Tengah menjemput Wakil Ketua Komisi II DPR RI dan rombangannya. Penjemputan tersebut diiringi nyanyian dan tarian dari Sanggar Pateko.
Gubernur Meki Nawipa mengucapkan selamat datang, dan langsung dijemput di depan pintu pesawat yang digunakan Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Dirjen OTDA, dan rombangannya.
“Selamat datang di Timika, Papua Tengah,” ucap Gubernur Nawipa, menyambut langsung rombongan di bandara.
Agenda Evaluasi DOB ini dalam rangka meninjau capaian pembangunan dan tata kelola pemerintahan sejak terbentuknya Provinsi Papua Tengah.
Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Horison Diana Timika pada Pukul 13.00 siang Waktu Papua (WP), dan dijadwalkan berlangsung selama satu hari.(*)
Melkianus Dogopia