Iklan

iklan

Lantik Anggota PPS, KPUD Deiyai Pesan Tidak Memihak ke Calon Tertentu di Pemilu 2024

Alsael Bobii
1.24.2023 | 8:45:00 PM WIB Last Updated 2023-01-29T11:59:43Z
iklan
Foto: Pelantikan PPS di Aulah DPRD Deiyai/Dok.Tadah-SaelBobii

Tadahnews.com, Deiyai --
Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Deiyai melantik sebanyak 201 angota Panitia Pemungkutan Suara (PPS), bertempat di gedung Aula Kantor DPRD kabupaten Deiyai, Waghete, Senin (23/1/2023).

201 anggota PPS itu dilantik setelah dinyatakan lulus melalui tiga tahapan seleksi  yang dilakukan KPUD Deiyai secara ketat, yakni seleksi administrasi, tes tertulis dan tes wawancara.

Ketua KPUD Kabupaten Deiyai, Oktovianus Takimai, mengatakan tiga tahapan tes yang dilakukan pihaknya untuk menyeleksi anggota PSS pemilihan umum (Pemilu) 2024 berpedoman pada Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU).

"Tiga tahapan tes untuk rekrut anggota PPS di kabupaten Deiyai ini kami lakukan sesuai aturan PKPU. Sehingga memang tiap tesnya kami lakukan dengan sangat cermat dan ketat sesuai ketentuan dalam PKPU itu," kata Takimai kepada tadahnews.com, Senin (23/1/2023), usai acara pelantikan.

Takimai menjelaskan, dalam pengumuman hasil akhir yang dikeluarkan pihaknya per kampung sebanyak 6 orang anggota PPS, namun yang terpilih untuk dilantik sesuai peringkat nilai tertinggi dari tiap hasil tes terutama tes tertulis dan wawancara, hanya 3 orang anggota PPS.

"Sementara 3 orang yang tidak dilantik itu masuk dalam daftar tunggu atau calon pengganti antar waktu," jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskan, para anggota PPS terpilih tersebut setelah dilantik akan ditugaskan langsung di 67 desa atau kelurahan yang terdapat di 5 kecamatan atau distrik, kabupaten Deiyai, sesuai pilihan desa masing-masing.

"Tugas mereka akan dilakukan nanti di lapangan itu diantaranya melakukan verifikasi bakal calon dalam Pemilihan Umum, pemutakhiran data pemilihan dan ada beberapa lagi," sebutnya.

Mengingat beban tugas dan tanggung jawab yang berat, dia berharap, anggota PPS terpilih dan telah dilantik harus mampu mempersiapkan diri dengan baik untuk menjalankan tugasnya demi menjaga integritas sebagai anggota PPS serta menjaga nama baik sebagai penyelenggara pemilu yang independen.

"Dari hasil setiap tes, kami percaya kemampuan mereka untuk bekerja mampu dan kami sama sekali tidak meragukan mereka. Hanya saja Pemilu tahun 2024 ini berat karena semua akan dilakukan serentak, kami hanya pesan kepada mereka harus persiapkan diri baik terutama soal mental agar tidak memihak ke calon tertentu tetapi berlaku independen dalam pemilihan apapun yang akan berlangsung nanti," terangnya.
 
 
 
Reporter: Alsael Bobii
Editor: Dani MB
Baca Juga
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Lantik Anggota PPS, KPUD Deiyai Pesan Tidak Memihak ke Calon Tertentu di Pemilu 2024

P O P U L E R

Trending Now

Iklan

iklan